Usaha peternakan kambing yang mudah dengan mengandalkan pakan gratis. Jenis usaha ini butuh keuletan, karena hampir seluruh bahan tersedia oleh alam disekitar kita. Sukses tidaknya peternakan tergantung si peternaknya sendiri, dan tentunya dengan do’a.
Usaha peternakan kambing dengan pakan melimpah
Usaha peternakan kambing dengan pakan melimpah disekeliling kita. Pakan hijauan merupakan kebutuhan pokok dalam terlaksananya budidaya kambing atau domba. Dengan membudidayakan pakan yang ketersediannya kontinyu merupakan kunci sukses dalam pertumbuhan binatang ternak.
Walaupun ada faktor essensial yang lain, seperti kandang dan kualitas bibit. Berfikir dan berusaha dengan berjalannya waktu, seperti kandang atau tempat kambing bisa diperbaiki. Sedangkan urusan pakan, hampir setiap saat harus tersedia untuk pemeliharaan hewan ternak.
Salah satu usaha dalam pengadaan pakan adalah menanam kolonjono. Rumput kolonjono bisa setiap saat tumbuh dan terus berkembang. Langkah inilah yang biasa kami lakukan untuk memenuhi kebutuhan pakan.
Dengan menjalankan budidaya rumput kolonjono, diharapkan bisa menopang sebagian besar kebutuhan makan kambing. Selain itu, makanan hijauan bisa menghasilkan daging kambing sesuai yang diharapkan. Daging kambing ataupun domba yang berkualitas adalah daging yang tidak berlendir dan kenyal, yang kebetulan kami pelihara adalah kambing jenis kacang.
Sebenarnya selain kolonjono ada pula tanaman lain sebagai misal azolla microphilla. Tanaman air yang satu ini juga bisa dibudidayakan. Tapi bagi kami, penemuan ternak azolla pernah kami lakukan dan belum berhasil. Mungkin Anda bisa mencobanya dengan banyak bertanya pada ahlinya.
Usaha peternakan kambing memang baru kami lakoni hampir dua tahun. Namun, untuk usaha kambing potong sudah berjalan menginjak setengah abad. Sehingga selain harus banyak belajar, penerapan lapangan kudu kami jalani.
Seperti yang kami sebutkan sebelumnya bahwa butuh kerja keras dalam menghasilkan ternak yang sukses. Berguru pada bapak atau sesepuh kita yang dahulu harus banyak – banyak digali. Ini bukti nyata bahwa di tahun 1980an kita negara Indonesia sudah mengekspor ribuan kambing ke timur tengah dan negara tetangga.
Demikian sedikit tulisan yang bisa kami sampaikan. Barokallohufiik…
Situs kami lainnya : seragam batik sekolah harga murah.